Sabtu, 22 November 2008

YUUK KETEMUAN TEMAN LAMA DI FACEBOOK

Kemajuan tekhnologi membuat komunikasi antar teman sudah tidak terpengaruh jarak dan waktu. Sudah hampir sebulan ini teman-teman alumni PPSP IKIP Malang kembali tersambung lagi tali silaturahminya melalui sebuah Jaringan Pertemanan di Internet dengan bergabung di Facebook.

Dari jumlah yang awalnya tidak terlalu banyak, saat ini teman-teman PPSP yang bergabung di Facebook sudah semakin terus berkembang. Bahkan beberapa kakak kelas angkatan 70an juga ikut bergabung.

Keuntungan bergabung di Facebook ini adalah kita tidak hanya sekedar bisa melihat foto profil teman-teman kita, tetapi juga bisa berinteraksi secara langsung dengan fasilitas chatting yang tersedia. Bahkan cukup dengan mengetik nama teman yang kita cari, Facebook akan dengan mudah menemukan teman kita, tentunya asal mereka sudah menjadi member dari Facebook.

Mau mencoba ? Silakan KLIK di website sebelah ini http://www.facebook.com/. Daftarkan diri anda gratis dengan mengisi kolom data identitas yang sudah disediakan. Setelah terisi semua dan anda tercatat di Facebook, anda bisa segera cari teman yang anda kenal dengan ketik nama lengkapnya atau alamat emailnya. Misalnya anda masukkan nama pencarian Zulkifli DM atau Haris Zul Chairi, pasti dengan mudah anda akan bisa bertemu dengan teman-temanPPSP yang lain.....

Selamat mencoba.